Telah berlangsung kegiatan PKA – Bakso untuk Mahasiswa Baru FH UR mulai tanggal 22 s.d 24 Agustus 2017. Kegiatan diselenggarakan di Gedung PKM UR mulai pukul 07.30 s.d 16.30 WIB sesuai dengan peraturan yang ditetapkan oleh Rektor Universitas Riau. Acara dibuka oleh Dr. Firdaus, SH.,MH., selaku Dekan FH UR, diikuti dengan memperkenalkan seluruh jajaran Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan di lingkungan FH UR.
Setelah ISHOMA, kegiatan dilanjutkan kembali dengan menghadirkan beberapa narasumber yang menjelaskan tentang teknis KRS Online, yaitu dari PUSKOM Sdr. Andrianto Arif, M.Pd., adapun pengenalan akademik disampaikan oleh Sdri. Deby Soevina, ST., dari bagian akademik FH UR, mewakili UP2B adalah Bapak Aidissilim,S.Pd., dan terakhir dari Pustaka FH UR, Ibu Lili Handayani, untuk acara ini di pandu oleh seorang moderator Sdri. Ade Damyanti, S.Si.
Dalam kesempatan ini, para Mahasiswa Baru diberi gambaran tentang seluk-beluk dunia akademik yang tentunya jauh berbeda dibandingkan dengan masa sekolah menengah atas dahulu. Sebagai mahasiswa, mereka dituntut untuk lebih mandiri, karena mereka dapat menentukan jadwal perkuliahan mereka sendiri sesuai jadwal yang disajikan oleh Fakultas.
Mahasiswa Baru juga diwanti-wanti untuk selalu tanggap terhadap pengumuman-pengumuman terbaru di FH UR, agar tidak ketinggalan informasi yang tentunya akan merugikan mahasiswa itu sendiri.
Mahasiswa juga wajib mengambil KHS di setiap semester, dan menyimpannya dengan baik guna keperluan di kemudian hari, semisal mengurus Beasiswa, Tugas Akhir, dll.
Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari tersebut Alhamdulillah berjalan cukup lancar, dibantu oleh pantia dari Mahasiswa bekerjasama dengan panitia Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan, bahu-membahu dalam menciptakan suasana yang kondusif bagi seluruh Mahasiswa Baru.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, dapat memberi beberapa informasi dasar bagi Mahasiswa Baru tentang lingkungan barunya yaitu Fakultas Hukum Universitas Riau beserta seluruh civitas akademika yang bernaung di dalamnya. Selamat bergabung dan berprestasi!