PERTANDINGAN BASKET LAWBATE EVENT IRON GAMES X FAKULTAS SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS RIAU 2018

Pada tanggal, 9 Desember 2018 tepatnya pada hari minggu, tim basket Lawbate Fakultas Hukum Universitas Riau kembali menunjukkan prestasinya yaitu meraih juara 1 dalam event Iron Games X yang ditaja oleh Fakultas Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau. Pertandingan final diadakan di Lapangan basket Fakultas Pertanian Universitas Riau.

Pertandingan pertama berlangsung pada hari Selasa, 27 November 2018. Pada pertandingan yang pertama ini team basket Lawbate Fakultas Hukum Universitas Riau melawan Fakultas Kedokteran Universitas Riau. Pertandingan kedua dilaksanakan pada 1 Desember 2018, pertandingan kedua ini team basket Lawbate Fakultas Hukum Universitas Riau melawan team Fakultas Pertanian Universitas Riau. Setelah melalui beberapa pertandingan, akhirnya team Lawbate Fakultas Hukum Universitas Riau masuk ke babak final melawan Fakultas Teknik Universitas Riau.

Pada akhir pertandingan, team Lawbate Fakultas Hukum Universitas Riau memenangkan pertandingan final melawan Fakultas Teknik Universitas Riau. Dan hasil akhir dari perlombaan basket ini adalah, Juara I dimenangkan oleh Fakultas Hukum Universitas Riau, Juara II dimenangkan oleh Fakultas Teknik Universitas Riau, dan Juara III dimenangkan oleh Fakultas Pertanian Universitas Riau. Selamat kepada team Lawbate!

Dec 17, 2018 | Posted by in Berita | Comments Off on PERTANDINGAN BASKET LAWBATE EVENT IRON GAMES X FAKULTAS SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS RIAU 2018