Pekanbaru, 27 Januari 2023 telah berlangsung penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Siak dengan Fakultas Hukum Universitas Riau.
Acara berlangsung dengan lancar, dibuka oleh Plt. Dekan FH UNRI yaitu Dr. Mexsasai Indra, S.H.,M.H. didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, kerjasama dan Alumni, Erdiansyah, S.H.,M.H. Dalam sambutannya beliau menyambut baik tawaran kerjasama ini mengingatkan antara Fakultas Hukum dan Bawaslu memiliki banyak keterkaitan, sebagai contoh Bawaslu membutuhkan Dosen-dosen FH UNRI yang dapat dijadikan Narasumber dan Mahasiswa FH UNRI banyak pula yang melakukan penelitian/riset di Bawaslu, sehingga Plt. Dekan berharap dapat terjalin hubungan simbiosis mutualisme.
Dalam kesempatan ini juga disampaikan sambutan dari Ketua Bawaslu Kabupaten Siak, Moh. Royani, S.IP., menurut beliau sosok Plt. Dekan FH UNRI adalah sosok yang sudah tak asing lagi karena telah banyak membantu dalam permasalahan-permasalahan yang ada selama ini, begitu juga dengan sosok WD III FH UNRI.
Semoga kerja sama ini dapat berjalan baik dan memberi banyak manfaat di antara kedua belah pihak.***(deb)
PENANDATANGANAN PERJANJIAN KERJASAMA ANTARA BAWASLU SIAK DAN FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS RIAU
