Penyamaan Persepsi dan Pendampingan Pengisian Lembar Kerja Evaluasi Pembangunan Zona Intergritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Fakultas Hukum Universitas Riau

Wujud dari keseriusan Fakultas Hukum UNRI terhadap pembangunan Zona Integritas (ZI) salah satunya dengan mengadakan kegiatan Penyamaan Persepsi dan Pendampingan Pengisian Lembar Kerja Evaluasi (LKE), pada hari Kamis, 28 Maret 2024, di ruang Vicon FH UNRI.
Menghadirkan langsung Narasumber yang sangat menguasai materi yaitu Bapak Mohammad Ali Akbar, S.E., MBA, dan Bapak Zulfahmi, S.E. Kedua narasumber memberikan banyak pengetahuan, tips dan trik dalam membangun Zona Integritas sehingga nantinya menjadi mudah dalam menuangkannya ke dalam LKE. Salah satunya adalah pentingnya merubah mindset dan membuat SOP dalam setiap aktivitas Fakultas. Bapak Ali Akbar menekankan pentingnya peran Pimpinan dalam upaya mewujudkan Zona Integritas ini. Acara dibuka langsung oleh Dekan FH UNRI, Dr. Maria Maya Lestari, S.H.,M.Sc.,M.H.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *